
Bengkayang, 11/12/2020 – Personel pengamanan yang terdiri dari Satpolair Polres Bengkayang dan Polsek Sungai Raya mengamankan pelaksanaan rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil suara Pilkada Bengkayang 2020 di PPK Sungai Raya Kepulauan Kabupaten Bengkayang, Jumat 11 Desember 2020 pukul 09.00 WIB.
Kegiatan pengamanan tersebut dilakukan di PPK Sungai Raya Kepulauan yang dipimpin oleh Panmatwil Wilayah Sungai Raya Kepulauan AKP Apep Syamsul Hakim, SIP, dengan menerjunkan 15 Personel dari Polair Bengkayang dan Polsek Sungai Raya.
Dihadiri oleh ketua PPK Sungai Raya Kepulauan dan anggota, Ketua Panwascam Sungai Raya Kepulauan dan anggota, Ketua PPS dan anggota Se Kecamatan Sungai Raya Kepulauan dan para saksi dari Pasangan Calon serta partai politik.
Kapolres Bengkayang AKBP NB. Darma,. SIK,. MH, melalui Panmatwil wilayah Sungai Raya Kepulauan AKP Apep Syamsul Hakim, SIP mengatakan, pelaksanaan pleno hasil rekalitulasi Pilkada Bengkayang 2020 di PPK Kecamatan Sungai Raya Kepulauan.
“Kami dari Polair Polres Bengkayang Polda Kalbar dan Polsek Sungai Raya serta yang dibantu dari Personel TNI dari Koramil Sungai Raya senantiasa siap menjaga dan mengamankan kegiatan tersebut sampai selesai dan hasilnya sampai diantar ke KPU Kabupaten Bengkayang,” ucap AKP Apep Syamsul Hakim.
“Kita harapkan agar pelaksanaan Pilkada kali ini bisa berjalan dengan baik dan lancar dan tidak terjadinya hal–hal yang tidak diinginkan,” tutup Apep Syamsul Hakim.
Sumber: tribunnews.com