
KULON PROGO – Sebanyak 1,5 Kwintal Cabai yang ditanam di lahan pasir pos polairud Congot dengan luas 2.000 meter dipanen oleh Kapolda DIY, Irjen Pol Asep Suhendar pada Kamis (1/4/2021).
Ia mengatakan panen cabai termasuk kegiatan rutin yang dilakukan di lingkungan TNI/Polri dengan memanfaatkan lahan kosong yang dimanfaatkan untuk menanam tanaman produktif.
Terlebih tanaman cabai dinilai cukup bermanfaat bagi masyarakat sekitar karena bernilai ekonomis.
“Mudah-mudahan kegiatan ini bisa mendukung program pemerintah setempat. Serta bermanfaat bagi masyarakat sekitar Pantai Glagah,” ucapnya usai panen cabai di pos polairud Congot kawasan Pantai Glagah.
Adapun hasil panenan tersebut kemudian dibagikan kepada masyarakat setempat dan dimanfaatkan oleh rekan-rekan TNI/Polri untuk ketahanan pangan.
Selain memanen cabai, pihaknya juga memberikan bantuan sosial (bansos) bagi masyarakat sekitar.
Sementara Bupati Kulon Progo, Sutedjo mengatakan budidaya cabai di lahan pasir di wilayahnya memiliki potensi yang cukup besar.
Sehingga ia berharap produksi cabai bisa lebih ditingkatkan.
“Ini menjadi kebanggaan kita bersama karena lahan pasir dapat menghasilkan produksi cabai dengan hasil yang luar biasa,” ungkapnya
Sumber: TribunJogja.com