Sabang – rombongan TK Negeri 4 Sabang melaksanakan kunjungan ke Kapal Polisi Wisanggeni – 8005, Rabu (07/02/2024).
Dalam kunjungan ini sebanyak 119 siswa anak-anak TK yang juga didampingi oleh 17 guru, para wali dan orang tua murid tersebut, disambut oleh Komandan Kapal Polisi Wisanggeni – 8005 AKBP Capt. NYOTO SAPTONO, S.H., M.Si(Han)., M.Mar.
Kegiatan ini merupakan sarana edukasi bagi siswa anak-anak TK Negeri 4 Sabang.
Dalam rangka Edukasi pengetahuan, wawasan serta menambah pengalaman pengenalan terhadap salah satu profesi, yakni Kepolisian Perairan. Kunjungan ini diisi dengan materi Pengenalan Alat navigasi, Pakaian Tactical dan senjata, alat-alat keselamatan, Perahu karet RIB, alat-alat selam yang ada di Kapal Polisi Wisanggeni – 8005, dan mengajak anak-anak TK bernyanyi dan bergembira bersama.
Adapun Tujuan dari Kegiatan ini adalah untuk Pengenalan sejak usia dini tentang tugas Polisi khususnya di perairan kepada anak-anak sangat perlu dilakukan, sehingga kehadiran Polisi kedepan nantinya tidak menjadi sosok yang menakutkan akan tetapi Polisi menjadi pribadi yang selalu dicintai oleh masyarakat.
sumber : PID KORPOLAIRUD