Kapal Polairud Jadi Klinik dan Perpustakaan Terapung di Sekotong

Warga pesisir Sekotong Barat, Kabupaten Lombok Barat, mendapat kejutan istimewa dari Direktorat Kepolisian Perairan dan Udara (Polairud) Polda NTB.

Menggunakan Kapal XXI-2007, Polairud menghadirkan layanan klinik sekaligus perpustakaan terapung, Rabu (10/9).

Kehadiran kapal tersebut langsung disambut antusias.Masyarakat bisa mendapatkan pemeriksaan kesehatan gratis di klinik terapung, sementara anak-anak hingga orang dewasa bebas membaca berbagai koleksi buku di perpustakaan terapung.

Direktur Polairud Polda NTB Kombes Pol Boy FS Samola menegaskan, kegiatan ini adalah wujud kepedulian Polairud untuk mendekatkan diri dengan warga pesisir.

“Kami hadir bukan hanya dalam penegakan hukum, tetapi juga memberi manfaat nyata lewat layanan kesehatan dan peningkatan literasi,” katanya.

Selain pelayanan kesehatan dan literasi, kegiatan ini juga menjadi sarana silaturahmi antara personel Polairud dan nelayan.Petugas turut menyampaikan sosialisasi pentingnya keselamatan di laut, sekaligus mengingatkan masyarakat agar waspada banjir karena intensitas hujan yang tinggi beberapa hari terakhir.

Sumber: lombokpost

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Top