Korpolairud Baharkam Polri Meriahkan Festival Komik Polisi Penolong di CFD Bundaran HI

Jakarta — Korpolairud Baharkam Polri turut berpartisipasi dalam kegiatan Festival Komik Polisi Penolong yang diselenggarakan pada Minggu, 18 Januari 2026, bertempat di kawasan Car Free Day (CFD) Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk pendekatan humanis Polri kepada masyarakat sekaligus edukasi peran kepolisian dalam bidang kemanusiaan dan penanganan bencana.

Rangkaian kegiatan diawali dengan keberangkatan personel pada pukul 04.00 WIB menuju lokasi kegiatan. Setibanya di lokasi, personel Korpolairud bersama masyarakat mengikuti senam aerobik bersama yang berlangsung meriah dan penuh kebersamaan.

Selain itu, Korpolairud Baharkam Polri juga turut mendukung perlombaan mewarnai Komik Polisi Penolong yang diikuti oleh 46 siswa-siswi tingkat Sekolah Dasar dan sederajat. Kegiatan ini bertujuan menanamkan nilai-nilai kepedulian, keberanian, dan peran Polri sebagai pelindung serta penolong masyarakat sejak usia dini. Hadiah lomba secara langsung diserahkan oleh Kabaharkam Polri kepada para peserta.

Dalam kegiatan tersebut, personel Korpolairud juga menampilkan berbagai peralatan SAR dan penanggulangan bencana, antara lain manekin selam dengan peralatan sidemount, manekin dengan alat selam E-CCR, scooter dive Bonex, serta chainsaw. Peralatan tersebut diperkenalkan kepada masyarakat sebagai sarana pendukung tugas Korpolairud dalam penanganan bencana alam di wilayah perairan maupun daratan.

Kegiatan juga diisi dengan wawancara personel Korpolairud Baharkam Polri terkait peran dan tugas dalam penanganan bencana alam, serta wawancara Kabaharkam Polri bersama Ipda Purnomo dari Ditbinmas Polres Lamongan mengenai penanganan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ). Selain itu, Kakorpolairud turut melakukan kunjungan ke stand Silongmat Ditpolair guna meninjau kesiapan peralatan dalam mendukung penanganan bencana alam.

Secara keseluruhan, kegiatan Festival Komik Polisi Penolong berjalan dengan lancar, aman, dan kondusif, serta mendapat sambutan positif dari masyarakat. Melalui kegiatan ini, Korpolairud Baharkam Polri menegaskan komitmennya untuk terus hadir di tengah masyarakat sebagai pelindung, pengayom, dan penolong dalam berbagai situasi.

 

Sumber : Pidkorpolairud

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Top