Korpolairud Baharkam Polri melaksanakan kegiatan Pembinaan Tradisi (Bintra) sebagai bagian dari pembentukan dan penguatan karakter personel. Kegiatan Bintra tersebut berlangsung selama dua hari, pada Kamis dan Jumat, tanggal 22 dan 23 Januari 2026.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Dirpolair Korpolairud Baharkam Polri Brigjen Pol Idil Tabransyah, S.H., M.M. Selama kegiatan berlangsung, para peserta mengikuti berbagai rangkaian pembinaan yang meliputi pembekalan mental, fisik, dan nilai-nilai profesionalisme.

Pelaksanaan Bintra bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai kedisiplinan, loyalitas, jiwa korsa, serta semangat pengabdian kepada bangsa dan negara. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi sarana untuk memperkuat pemahaman personel terhadap tugas pokok dan fungsi Korpolairud dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah perairan dan udara.

Melalui pelaksanaan Bintra ini, diharapkan seluruh personel Korpolairud Baharkam Polri dapat semakin solid, berintegritas, dan siap menjalankan tugas-tugas kepolisian secara profesional, humanis, serta bertanggung jawab dalam mendukung terwujudnya keamanan dan ketertiban masyarakat.

Sumber : Pidkorpolairud
