
Merauke, 03/07/2021 – Kecelakaan laut terjadi di Perairan Kumbe, Distrik Kurik, Kabupaten Merauke, Provinsi Papua. Total ada 19 anak buah kapal (ABK) yang seluruhnya dievakuasi selamat oleh petugas.
Kasat Polair Polres Merauke AKP Burhanuddin mengatakan, kapal yang tenggelam yakni KM Mekar Mulia 05 GT 108. Posisi kapal tenggelam pada titik 08⁰07’40.08 – S 139⁰51’36 di sekitar Perairan Kumbe masuk Sungai Kalibian.
“Kami terima laporan dari nakhoda kapal beserta ABK yang mengalami kecelakaan laut. Para awak kini sudah dibawa ke Posmat AL. Salah satu awal luka di pelipis mata dan sembilan orang lainnya masih berada di atas kapal penampung,” ujar Burhanuddin, Sabtu (3/7/2021).
Daftar nama ABK KM Mekar Mulia yang tenggelam ini yakni Wawan Kurniawan (nakhoda), Warsita, Sairin, Ruli, Karyono Andika, Paryono, Caswadi, Candita, Ribut, Rokman, Jaja, Dinar, Abdul K, Saminta, Aris, Casmudi, Oom, Akhmad Dede, Radun, Jurnaka, Alam, Frendi Purnomo, Amad, Romadhon, Marto dan Caskana.
Sumber: inews.id